Rubrik Power of Mind Radar Bali : Unsur Kekuatan Pribadi Secara Psikis

3 -Unsur Kekuatan Pribadi Secara psikis -  Rubrik Power of Mind - Santy Sastra - Radar Bali - Jawa Pos - Santy Sastra Public Speaking


Rubrik Power of Mind Radar Bali : Unsur Kekuatan Pribadi Secara Psikis

Edisi Minggu, 18 Juni 2023


Ditulis Oleh :

Santy Sastra (@santysastra)

Putu Suprapti Santy Sastra, SH., CHt., CI

Indonesia's Mindset Motivator


MENGETAHUI  unsur kekuatan pribadi secara psikis menjadi sebuah awal  yang bagus untuk meningkatkan kepribadian seseorang.

Pribadi yang  stabil merupakan sesuatu yang didambakan banyak orang. Kepribadian yang kuat, pada umumnya akan menjadi disegani oleh banyak orang.

Individu dengan karakteristik semacam ini biasanya bisa memiliki kerangka pikir yang baik, dimana  bisa memecahkan masalah dalam segala macam situasi dan kondisi. Ini semua tentu berkaitan dengan psikologi kepribadian.

Kepribadian yang kuat tidak terlepas dari bagaimana kemampuan daya tilik diri itu sendiri. Seseorang bisa memiliki kepribadian yang tangguh, manakala ia mampu memahami karakteristik yang ada dalam dirinya.

Sebaiknya sebelum mengenal orang lain, ada baiknya  mengenal diri sendiri terlebih dahulu. Oleh karenanya,  ada beberapa macam unsur kekuatan pribadi yang berpengaruh dengan psikis seseorang

Unsur paling pertama dari kekuatan pribadi adalah kesan pada pandangan pertama. Buat kesan yang bagus di hadapan orang lain, itu menjadi awalan yang baik sebagai pembuka untuk menunjukkan kesan terhadap orang lain. Menarik Perhatian Orang Lain

Kekuatan pribadi selanjutnya bagaimana cara  berkomunikasi dengan orang lain, ini akan bisa sangat terlihat apakah orang tersebut benar-benar terlibat dalam pembicaraan  atau tidak.

Oleh karenanya, penting untuk selalu menerapkan prinsip here and now. Hadir tidak hanya secara fisik, namun juga secara emosional ketika berkomunikasi dengan orang lain.

Manakala orang lain sudah merasa terhubung , maka akan sangat mudah sekali untuk mengarahkan orang lain tersebut.

Pemimpin yang baik pada umumnya harus memiliki kekuatan pribadi yang tangguh.

Untuk menunjang kekuatan pribadi yang tangguh tersebut, maka harus ada unsur kepercayaan diri dalam pribadi diri sendiri.

Sia-sia rasanya jika  memiliki karakteristik yang bagus, emosi stabil dan juga potensi kekuatan diri yang kuat, akan tetapi  tidak percaya diri ketika berhadapan dengan orang lain.

Cara paling mudah untuk membangun unsur ini adalah dengan memperbanyak intensitas bertemu dengan orang banyak.

Ini akan menumbuhkan semangat dan motivasi tinggi yang juga mendongkrak kekuatan dalam diri. Seseorang dengan penuh semangat biasanya akan memberikan energi positif pula bagi orang-orang yang ada di sekitarnya sehingga mereka merasa nyaman ketika berada di dekatnya.

Menguatkan diri sendiri  merupakan unsur yang penting. Jangan mengharapkan orang lain untuk bisa memberikan penguatan. dIRI sendirilah yang bisa melakukan penguatan positif dengan yakin bahwa mampu menjadi individu terbaik.