Mengubah Mindset Positif untuk Masa Depan Cerah: Santy Sastra di LKMM Fakultas Ekonomi Undiksha 2024

Mengubah Mindset Positif untuk Masa Depan Cerah: Santy Sastra di LKMM Fakultas Ekonomi Undiksha 2024


Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) kembali menggelar acara tahunan yang dinantikan, Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM) Fakultas Ekonomi. Tahun ini, acara tersebut diselenggarakan di Wisma Nangun Kerti, Bedugul, pada Kamis, 21 Maret 2024, dimulai pukul 14.00 WITA. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan Sumber Daya Mahasiswa Fakultas Ekonomi dalam bidang keterampilan manajemen.

Mengubah Mindset Positif untuk Masa Depan Cerah: Santy Sastra di LKMM Fakultas Ekonomi Undiksha 2024

Salah satu momen menarik dalam acara tersebut adalah kehadiran Santy Sastra, seorang Mindset Motivator dan Profesional Trainer yang juga merupakan pimpinan dari Santy Sastra Public Speaking. Dalam sesi pemaparannya, Santy Sastra menyampaikan materi yang inspiratif berjudul “Merubah Mindset yang Salah dengan Afirmasi Positif bagi Generasi Muda Menghadapi Kehidupan”. 


Para peserta LKMM Fakultas Ekonomi pun antusias menyimak paparan Santy Sastra. Selain mendapatkan ilmu baru, mereka juga berkesempatan untuk memenangkan hadiah berupa buku karya Santy Sastra yang berjudul "Happy Mind, Happy Life part 3". Moment tersebut menjadi puncak kebahagiaan bagi beberapa peserta yang beruntung.

Mengubah Mindset Positif untuk Masa Depan Cerah: Santy Sastra di LKMM Fakultas Ekonomi Undiksha 2024

Tidak hanya itu, Santy Sastra juga menerima penghargaan berupa sertifikat narasumber dan kenang-kenangan dari Fakultas Ekonomi Undiksha sebagai ucapan terima kasih atas kontribusinya dalam acara ini. Dukungan dari Tim SSP Creative dari Santy Sastra Public Speaking juga turut memperkaya dan menghidupkan acara ini dari awal hingga akhir.

Mengubah Mindset Positif untuk Masa Depan Cerah: Santy Sastra di LKMM Fakultas Ekonomi Undiksha 2024

Di akhir acara, terasa kehangatan saat seluruh peserta dan narasumber berkumpul untuk sesi foto bersama. Hal ini menjadi momentum yang tak terlupakan, mengabadikan momen kebersamaan dan pembelajaran berharga yang telah terjadi selama LKMM Fakultas Ekonomi Undiksha 2024.


Dengan kehadiran Santy Sastra dan kontribusinya dalam acara ini, diharapkan para peserta dapat membawa pulang inspirasi dan semangat baru dalam menghadapi tantangan kehidupan. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus diadakan untuk mendukung pengembangan potensi mahasiswa dan meningkatkan kualitas SDM di masa yang akan datan